Amri Amsyari Said
Amri Amsyari Said
Online
Assalamualaikum 👋
Ada yang bisa dibantu?

Guru SMP Wahdah Ikuti Kajian Kisi-Kisi dan Penyusunan Soal TKA MGMP Bahasa Indonesia Kota Makassar

 

Makassar — Dalam rangka persiapan pelaksanaan Tes Kemampuan Akademik (TKA) jenjang SMP tahun 2026, MGMP Bahasa Indonesia SMP Kota Makassar menyelenggarakan kegiatan Kajian Kisi-Kisi/Subkompetensi TKA serta Penyusunan Soal Terstandar pada Sabtu, 17 Januari 2026, bertempat di UPT SPF SMPN 30 Makassar.

Kegiatan ini diikuti oleh seluruh perwakilan guru Bahasa Indonesia SMP se-Kota Makassar, termasuk guru dari SMP Islam Terpadu Wahdah Islamiyah sebagai bentuk komitmen sekolah dalam meningkatkan mutu pembelajaran dan kesiapan akademik siswa menghadapi TKA.

Acara dibuka secara resmi oleh Kepala Dinas Pendidikan Kota Makassar yang dalam sambutannya menekankan pentingnya kolaborasi guru melalui MGMP untuk menghasilkan instrumen evaluasi yang terarah, terstandar, dan sesuai dengan kebijakan terbaru TKA.

Agenda kegiatan meliputi pemaparan kebijakan dan arah Tes Kemampuan Akademik (TKA), kajian mendalam terhadap kisi-kisi dan subkompetensi, penyusunan soal terstandar, revisi dan penyempurnaan bersama, validasi soal, hingga finalisasi instrumen yang selanjutnya akan digunakan sebagai bahan pembimbingan siswa di masing-masing sekolah.

Partisipasi guru SMP Wahdah dalam kegiatan ini menunjukkan keseriusan sekolah dalam memastikan kualitas pembelajaran Bahasa Indonesia terus berkembang dan selaras dengan standar asesmen nasional.

Semoga melalui kegiatan ini para guru semakin siap menghadirkan pembelajaran yang lebih terarah dan efektif dalam membimbing siswa meraih hasil terbaik pada TKA tahun 2026.

Share

Post a Comment